Grounded Research atau Grounded Theory adalah sebuah metode yang tergolong baru dalam ilmu sosial. Metode ini pertama kali dikenalkan pada cabang ilmu sosiologi oleh Glasser dan Strauss dalam bukunya berjudul The Discovery of Grounded Theory pada tahun 1967. Metode ini kemudian lebih lanjut dikembangkan oleh Schlegel.
Pengertian Grounded Research
Grounded Research adalah suatu penelitian yang menggunakan analitis perbandingan dengan tujuan untuk mengadakan generalisasi empiris, menetapkan konsep-konsep, membuktikan teori, dan mengemukakan teori baru. Dalam grounded research, pengumpulan dan analisis data dilakukan dalam waktu yang bersamaan. Penelitian ini bertolak dari fakta yang dicoba untuk mewujudkan suatu teori. Jadi ciri khas grounded research adalah mencoba menyusun teori, sedangkan penelitian lainnya cenderung menguji teori-teori yang telah disusun sebelumnya.
Metode Grounded Research
Metode yang digunakan dalam grounded research adalah studi perbandingan yang bertujuan
untuk menentukan seberapa jauh gejala
berlaku umum. Dalam grounded research, data merupakan sumber teori, dan teori disebut grounded karena teori tersebut berdasarkan data. Data yang diperoleh dapat dibandingkan melalui kategori-kategori.
Ciri-ciri Grounded Research
1. Menggunakan data sebagai sumber teori, sehingga teori yang dibangun berdasarkan logika tidak memiliki tempat bagi pengguna metode ini.
2. Menonjolkan peranan data dalam penelitian. Data merupakan sumber teori dan hipotesis.
Langkah-langkah dalam Melakukan Gorunded Research
1. Menentukan masalah yang ingin diselidiki. Seringkali masalah yang menjadi pokok penelitian ditemukan si peneliti katika sedanga mengumpulkan data dan mencari informasi di lapangan.
2. Mengumpulkan dat. Hal ini dilakukan untuk memperoleh aspek deskriptif dari penelitian dan mengkaji hal-hal berikut:
- Kelompok-kelompok atau individu-individu penting mana yang harus diperbandingkan.
- Perbedaan dan persamaan di antara kelompok-kelompok itu.
- Ciri-ciri yang penting dari setiap kategori.
3. Membuat analisis atau penjelasan, merupakan tugas utama dari penelitian, di mana kategori-kategori serta hubungannya dianalisis untuk dapat menjawab pertanyaan "mengapa" dalam penelitian tersebut.
4. Membuat laporan penelitian, sebagaimana telah diatur dalam bentuk tulisan ilmiah.
Pengertian Grounded Research
Grounded Research adalah suatu penelitian yang menggunakan analitis perbandingan dengan tujuan untuk mengadakan generalisasi empiris, menetapkan konsep-konsep, membuktikan teori, dan mengemukakan teori baru. Dalam grounded research, pengumpulan dan analisis data dilakukan dalam waktu yang bersamaan. Penelitian ini bertolak dari fakta yang dicoba untuk mewujudkan suatu teori. Jadi ciri khas grounded research adalah mencoba menyusun teori, sedangkan penelitian lainnya cenderung menguji teori-teori yang telah disusun sebelumnya.
Metode Grounded Research
Metode yang digunakan dalam grounded research adalah studi perbandingan yang bertujuan
untuk menentukan seberapa jauh gejala
berlaku umum. Dalam grounded research, data merupakan sumber teori, dan teori disebut grounded karena teori tersebut berdasarkan data. Data yang diperoleh dapat dibandingkan melalui kategori-kategori.
Ciri-ciri Grounded Research
1. Menggunakan data sebagai sumber teori, sehingga teori yang dibangun berdasarkan logika tidak memiliki tempat bagi pengguna metode ini.
2. Menonjolkan peranan data dalam penelitian. Data merupakan sumber teori dan hipotesis.
Langkah-langkah dalam Melakukan Gorunded Research
1. Menentukan masalah yang ingin diselidiki. Seringkali masalah yang menjadi pokok penelitian ditemukan si peneliti katika sedanga mengumpulkan data dan mencari informasi di lapangan.
2. Mengumpulkan dat. Hal ini dilakukan untuk memperoleh aspek deskriptif dari penelitian dan mengkaji hal-hal berikut:
- Kelompok-kelompok atau individu-individu penting mana yang harus diperbandingkan.
- Perbedaan dan persamaan di antara kelompok-kelompok itu.
- Ciri-ciri yang penting dari setiap kategori.
3. Membuat analisis atau penjelasan, merupakan tugas utama dari penelitian, di mana kategori-kategori serta hubungannya dianalisis untuk dapat menjawab pertanyaan "mengapa" dalam penelitian tersebut.
4. Membuat laporan penelitian, sebagaimana telah diatur dalam bentuk tulisan ilmiah.